Pelaksanaan Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) Februari 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Padangsidimpuan

Pelaksanaan Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) Februari 2024

Pelaksanaan Survei Angkatan Kerja Nasional (SAKERNAS) Februari 2024

15 Maret 2024 | Kegiatan Statistik


BPS Kota Padangsidimpuan telah melaksanakan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Februari 2024 pada tanggal 25 Januari - 14 Maret 2024. Tujuan pengumpulan data Sakernas Februari 2024 adalah menyediakan data pokok ketenagakerjaan yang berkesinambungan. Secara khusus, Sakernas Februari 2024 bertujuan untuk memperoleh estimasi data jumlah penduduk bekerja, jumlah pengangguran, dan indikator ketenagakerjaan lainnya, serta perkembangannya yang representatif di tingkat nasional dan provinsi.


Sakernas mengumpulkan keterangan dari setiap rumah tangga sampel mengenai keadaan umum setiap anggota rumah tangga (nama, hubungan dengan kepala rumah tangga, jenis kelamin, kewarganegaraan, tempat lahir, bulan dan tahun lahir serta umur). Pada anggota rumah tangga yang berumur 5 tahun ke atas, dikumpulkan informasi Nomor Induk Kependudukan (NIK), status perkawinan, partisipasi sekolah, pendidikan dan pelatihan, tempat tinggal 5 tahun yang lalu, disabilitas, kegiatan bekerja 

seminggu terakhir, pekerjaan utama, pekerjaan tambahan utama, kegiatan mencari pekerjaan/mempersiapkan usaha baru, pengalaman kerja baik di dalam maupun di luar negeri, kegiatan lainnya, serta Program Kartu Prakerja untuk yang berumur 18 tahun ke atas.


#sakernas

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota PadangsidimpuanJl. HT Rizal Nurdin Km 7 Pal IV Pijarkoling Padangsidimpuan Sumatera Utara

Telp (0634) 28775 Faks (0634) 28775

Email : bps1277@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik